5 Alasan Nasi Padang Dibungkus Lebih Banyak Bikin Kenyang


 

Pernahkah Anda merasa ingin memakan nasi dan lauk yang porsinya lebih banyak? Sekilas yang terlindas di pikiran Anda adalah nasi padang yang bungkus. Lantas, apa alasan nasi padang dibungkus lebih banyak banyak?

Pertanyaan itu tidak menghentikan Anda untuk memilih nasi padang untuk asupan Anda. Sebungkus nasi padang sudah buat perut Anda kekenyangan dan bisa lanjut aktivitas lagi.<

Artikel ini akan membahas tentang alasan tersebut. Kemudian kami akan menginformasikan kertas nasi yang banyak dipakai oleh pedagang nasi padang karena kuat dan anti rembes sehingga cocok untuk nasi padang. Berikut ini penjelasannya.

Ragam Alasan Nasi Padang Dibungkus Lebih Banyak

Artikel ini akan bantu menjawab pertanyaan Anda yang mungkin bertanya-tanya mengapa nasi padang yang dibungkus porsinya cenderung lebih banyak.

1.  Nasi Padang Bungkus Dimakan Lebih Dari Satu Orang

Alasan nasi padang dibungkus lebih banyak karena  orang Minang menyadari bahwa makanan yang dibungkus kemungkinan besar akan dikonsumsi oleh lebih dari satu orang. Tidak mengherankan jika  takaran nasi yang diberikan dalam bungkusan menjadi dua kali lipat jika dibandingkan dengan orang yang makan di tempat.

Hal itu tak lepas dari sejarah zaman dahulu. Orang-orang di Sumatera Barat dulu menyebut restoran Padang sebagai "rumah makan Ampera". Ampera adalah singkatan dari Amanat Penderitaan Rakyat. Sebagai bentuk solidaritasnya, Pemilik warung Padang menunjukkan dukungannya dengan menambah nasi ke dalam bungkusan saat Indonesia mengalami krisis ekonomi.
Mereka percaya bahwa jika pelanggan membawa pulang makanan, mereka mungkin akan membaginya dengan keluarga mereka di rumah. Dengan demikian porsi nasinya ditambahkan agar keluarga juga dapat menikmati hidangan tanpa terkecuali.

2. Menggugah Nafsu Makan Pembeli Lewat Estetika

Alasan nasi padang dibungkus lebih banyak yang berikutnya adalah bahwa setiap warung makan Padang punya standar porsi nasi untuk dibungkus. Standar itu diukur oleh banyaknya jumlah centong nasi yang digunakan ketika ingin membungkus nasi padang.
Semakin banyak porsi nasinya maka estetika saat dibungkus pun terlihat lebih menarik.Tampilan nasi padang bungkus yang menarik tatkala bungkus tersebut bisa berdiri dengan sempurna dan terlihat berisi.

Dengan tampilan tersebut dipercaya dapat meningkatkan nafsu makan pembelinya.<

3. Lauk Campurannya yang Banyak

Penjual nasi Padang tahu bahwa hanya nasi dan ayam tidak akan cukup. Dengan begitu alasan nasi padang dibungkus lebih banyak yaitu mereka menawarkan tambahan seperti kuah kari, sayur nangka, dan daun singkong rebus, lengkap dengan sambal hijau.

Mereka menyadari bahwa porsi nasi yang besar harus dilengkapi dengan berbagai lauk dan aneka sayuran agar lebih lengkap.  Penambahan  sayur nangka, daun singkong rebus, sambal hijau, dan kuah kari menjadikan makanan di dalam bungkusan nasi padang lebih banyak.

4. Mengurangi Anggaran Cuci Piring

Alasan nasi padang dibungkus lebih banyak yang unik adalah hal ini berkaitan dengan biaya operasional. Konon, pemilik restoran Padang biasanya akan melakukan perhitungan yang sangat rinci sebelum membuka restoran mereka. Perhitungan tersebut berkaitan dengan pengeluaran yang dihabiskan untuk mencuci piring.

Mereka memperhitungkan kewajibannya untuk membeli sabun cuci dan membayar karyawan jika pelanggan makan di tempat. Pertimbangan itu tidak akan terpikirkan jika pelanggan memilih membungkusnya.

Sebagai tanda “terima kasih” pedagang nasi padang memberikan porsi lebih untuk mereka yang memilih bungkus. Apresiasi itu diberikan dengan cara melebihkan porsi nasi ke bungkusan mereka. Ibaratnya, pemberian porsi yang banyak tersebut sudah termasuk operational orang dan biaya saat cuci piring.

5. Upaya Orang Minang Melestarikan Sejarah

Ada alasan nasi padang dibungkus lebih banyak yang sangat mulia. Alasan itu adalah demi melestarian sejarah yang dipercaya secara turun temurun.

Orang Minang ingin mempertahankan dan mewarisi nilai-nilai luhur seperti semangat berbagi dan penghargaan sesama. Semangat untuk berbagi dan menghargai ini menunjukkan nilai-nilai kebaikan  yang telah dipegang teguh oleh orang Minang sejak lama.

#BungkusinAja Nasi Padang Dengan Kertas Nasi Berkualitas

Semua warung makan padang pasti memberikan porsi lebih banyak ketika membungkus makanan. Selain alasan-alasan di atas, keberhasilannya dalam membungkus porsi yang besar adalah karena pemilihan kertas nas yang berkualitas.

Kualitas kertas nasi tersebut mampu menghasilkan lebaran kertas nasi yang lentur namun tetap kuat. Kemudian mampu menahan makanan di dalanya sehingga anti-rembes. Kekuatan itu karena penggunaan bahan baku serta laminasi yang kuat dan melalui proses menggunakan teknologi termutakhir.

Itu adalah keunggulan dari kertas nasi Cap Gajah. Anda pun bisa memilikinya dengan membelinya di bawah ini:

ecommerce suparma

 

Referensi:

 



Diposting oleh : Trenaldy
pada 23 May 2024

Rate this article :

 

PT Suparma, Tbk is a leading paper manufacturer company which focused in providing reliable and high quality paper.

 

© 2024 PT Suparma, Tbk. All Rights Reserved. | Privacy Policy | Site Map | Disclaimer