Daftar Isi
Berikan apresiasi kepada si kecil yang mulai belajar berpuasa dengan menyajikan menu takjil sehat untuk anak yang pasti ia sukai. Takjil buatan sendiri nggak hanya lebih terjamin kebersihannya, tapi juga bisa membantu mengembalikan asupan vitamin dan energi yang hilang setelah seharian berpuasa.
Namun, membiasakan anak mengonsumsi makanan sehat memang bukan hal yang mudah. Terkadang, perlu trik khusus agar mereka tertarik mencobanya. Salah satu caranya adalah dengan menyajikan aneka takjil yang sehat sekaligus lezat, seperti beberapa pilihan di bawah ini.
Roti lapis buah adalah pilihan tepat menu takjil sehat untuk anak saat berbuka puasa. Roti sendiri sudah terkandung karbohidrat yang bisa mengembalikan energi setelah seharian berpuasa. kemudian diisi dengan aneka buah-buahan segar seperti stroberi, pisang, atau kiwi yang kaya akan vitamin dan serat.
Cemilan ini selain sehat, rasanya juga enak dan segar, jadi anak-anak pasti suka. Kombinasi karbohidrat dan vitamin ini bikin tubuh anak kembali bertenaga biar siap melakukan aktivitas-aktivitas santai malam harinya.
Kalau mau menyajikan menu takjil sehat untuk anak yang mudah dicerna, cobalah untuk membuat nasi tim ayam dan brokoli.
Baca Juga: Kertas Bungkus Nasi Tim yang Dipakai Banyak Pedagang
Teksturnya yang lembut bikin perut anak nggak kaget setelah seharian kosong. Ditambah ayam sebagai sumber protein dan brokoli yang kaya vitamin serta serat, makanan ini bikin anak cepat kenyang tanpa merasa berat di perut.
Mau anak kenyang lebih lama setelah berbuka? Coba sajikan roti gandum isi pisang.
Roti gandum dibuat tanpa ragi dan menggunakan gandum utuh sehingga lebih kasar teksturnya. Itulah mengapa roti gandum mampu mengurangi rasa lapar dan menjadi lebih bertenaga lagi setelah menikmatinya.
Agar lebih bertenaga maka buah pisang disarankan untuk menjadi isian roti gandum. Karbohidrat dalam pisang ukuran sedang terkandung sebanyak 27 gram sehingga dapat menjadi "bahan bakar" utama agar tubuh semangat dalam beraktivitas.
Sementara itu, pisang yang manis alami membantu mengembalikan energi tubuh setelah seharian berpuasa. Kombinasi ini nggak cuma enak, tapi juga sehat buat anak-anak, terutama di masa pertumbuhan.
Kalau anak suka ngemil, mending kasih menu takjil sehat untuk anak seperti pancake pisang dengan siraman madu. Rasa manis dari pisang dan madu alami bikin makanan ini jadi favorit anak-anak tanpa perlu tambahan pemanis buatan.
Selain enak, pancake ini juga mengandung karbohidrat yang bisa mengembalikan energi setelah seharian berpuasa. Pisang juga kaya vitamin dan serat yang baik untuk pencernaan anak. Dengan topping madu yang mengandung banyak manfaat kesehatan, makanan ini jadi pilihan yang pas buat buka puasa anak yang lebih sehat.
Sesekali, boleh kok kasih anak gorengan saat berbuka, asalkan tetap sehat. Solusinya menu takjil sehat untuk anak yang digoreng adalah martabak sayur isi keju. Martabak yang kamu buat sendiri di rumah lebih terjamin kebersihannya, plus bisa diisi dengan aneka sayuran dan keju yang kaya kalsium. Selain enak, camilan ini juga bisa memenuhi kebutuhan gizi anak.
Teksturnya yang renyah di luar dan lembut di dalam pasti bikin anak suka. Dengan martabak sayur homemade, ibu bisa memastikan anak tetap menikmati camilan lezat tanpa khawatir kurang sehat.
Daripada bikin gorengan dari tepung yang kurang sehat, coba buat kroket kentang isi sayur. Kentang yang dihancurkan jadi adonan lembut ini bisa diisi dengan aneka sayuran dan protein sesuai kebutuhan anak. Teksturnya kroket kentang isi sayur ini crispy di luar dan lembut di dalam bikin anak-anak pasti suka. Selain mengenyangkan, menu takjil murah untuk anak ini juga kaya nutrisi karena mengandung karbohidrat, protein, dan vitamin dari sayuran. Kroket ini bisa jadi menu berbuka yang praktis, sehat, dan tetap lezat buat anak-anak.
Sebagai ibu, pasti rasanya bangga banget kalau si kecil berhasil menjalani puasanya dengan baik. Nah, biar mereka makin semangat, kasih apresiasi itu wajib! Salah satu caranya bisa dengan menyajikan hidangan lezat yang tetap sehat, seperti yang ada di atas.
Biar makin menarik, jangan lupa tata makanan di atas piring dengan alas Food Safe bernama Laminated Machine Glazed (LMG) "Cap Gajah"dari PT Suparma Tbk. Dengan alas ini, tampilan makanan jadi lebih cantik dan bikin anak makin lahap.
Yuk, buat momen berbuka mereka jadi lebih istimewa!
Rate this article :
PT Suparma, Tbk is a leading paper manufacturer company which focused in providing reliable and high quality paper.
© 2025 PT Suparma, Tbk. All Rights Reserved. | Privacy Policy | Site Map | Disclaimer