7 Tips Packing Saat Mudik Agar Tidak Merepotkan


 

Hari Raya Idul fitri sebentar lagi. Saatnya untuk mempersiapkan barang-barang yang akan Anda bawa. Jangan lupa lakukanlah tips packing saat mudik agar tidak ada satupun yang tertinggal.

Mengemas barang yang akan dibawa saat mudik perlu dilakukan sebaik mungkin. Hal itu agar tidak ada satupun barang yang terpaksa ditinggalkan.

Ikutilah beberapa tips berikut ini. Dengan demikian Anda akan terasa nyaman saat mudik karena barang bawaan berhasil dibawa seluruhnya.

1. Pakaian Harus Digulung

Daripada melipat pakaian seperti biasanya, tips packing saat mudik dengan cara menggulung pakaian ini bisa menghemat ruang. Agar menghemat tempat, Anda perlu membentuk satu gulungan yang berisi satu set pakaian. Satu sek pakaian itu adalah celana, baju, dan pakaian dalam. 

Selain tidak perlu repot mencocokkan pakaian, cara ini juga memanfaatkan ruang di tas atau koper dengan maksimal. Dengan menggulung pakaian, Anda dapat lebih efisien mengatur barang bawaan dan menghindari kekacauan di dalam koper selama perjalanan.

2. Pertimbangkan Jumlah Pakaian yang Dibawa

Tips packing saat mudik ini perlu dilakukan sebelum berangkat mudik. Hitung kembali jumlah pakaian Anda bawa. Sesuaikan dengan lamanya Anda mudik. Dengan begitu maka Anda akan membawa pakaian dengan jumlah yang pas dan tidak berlebihan.

Misalnya, jika Anda merencanakan untuk pergi selama 3 hari, kira-kira persiapkan 7 set pakaian yang akan dibawa. 

Jika memungkinkan, siapkanlah satu set pakaian lagi untuk cadangan. Dengan cara ini, Anda akan siap menghadapi berbagai situasi yang mungkin terjadi selama perjalanan dan menghindari kekurangan pakaian saat tiba di tujuan._

3. Pisahkan Benda Sesuai Kebutuhannya

Pilah dan masukan benda yang Anda bawa sesuai dengan tas yang sesuai. Gunakanlah tas kecil untuk membawa barang-barang esensial seperti ponsel, charger, obat-obatan, dompet, dan tisu. Tips packing saat mudik ini akan sangat membantu agar Anda tidak perlu terus-menerus membuka koper hanya untuk mengambil beberapa barang.

Cara ini perlu dilakukan bagi Anda yang menggunakan jenis transportasi yang tidak memungkinkan membawa tas atau koper selama perjalanan. Dengan demikian Anda dapat mengakses barang-barang penting dengan mudah tanpa harus mengacak-acak seluruh isi koper, membuat perjalanan Anda lebih nyaman dan efisien.

4. Bila Perlu Bawa Barang yang Multifungsi

Saat melakukan mudik, penting untuk memperhatikan barang bawaan Anda karena ruang yang tersedia cenderung terbatas. Oleh karena itu, salah satu tips packing saat mudik adalah memilih barang-barang yang memiliki fungsi ganda atau multifungsi. Misalnya, pakaian yang bisa dipadu-padankan untuk berbagai kesempatan, atau alat-alat kebersihan yang juga dapat digunakan untuk keperluan lain. Dengan memilih barang-barang yang multifungsi, Anda dapat mengoptimalkan ruang pada tas atau koper Anda dan mengurangi kebutuhan akan barang bawaan yang berlebihan.

5. Tata Barang yang Dibawa Sesuai Prioritas

Susunlah pakaian Anda berdasarkan prioritas. Lakukanlah tips packing saat mudik ini dengan cara letakkan barang-barang penting di bagian atas dan isi tas atau koper dengan barang-barang yang kurang penting terlebih dahulu. Dengan cara ini, Anda dapat dengan mudah mengakses barang-barang yang penting tanpa harus mengacaukan seluruh isi tas atau koper Anda. 

Dengan menyusun barang-barang dengan rapi dan mengatur prioritas sesuai kebutuhan, tips packing saat mudik ini akan membuat Anda lebih mudah menemukan barang yang Anda perlukan.

6. Gunakan Koper dan Tas yang Tepat

Pilihlah koper atau tas yang sesuai untuk membawa barang dengan efisiensi maksimal. Jika barang yang dibawa tidak terlalu banyak, Anda dapat menggunakan tas jinjing atau tas punggung. 

Bila perlu tips packing saat mudik yang perlu dilakukan yaitu memilih tas yang memiliki banyak kantong. Dengan memilih tas yang tepat, Anda dapat memisahkan barang-barang dengan lebih mudah. 

Selain itu, kantong dalam tas atau koper juga dapat membantu Anda menyimpan barang agar tidak tercampur dengan pakaian. Ini akan memudahkan Anda dalam mengatur barang bawaan selama perjalanan mudik.

7. Bawa Tas Lipat

Setelah Lebaran, kebiasaan membawa oleh-oleh dari kampung halaman menjadi hal yang tak terpisahkan. Agar tidak kehabisan ruang di koper atau tas untuk menampung pakaian, tips packing saat mudik yang terakhir adalah membawa tas lipat adalah solusi packing mudik yang efisien untuk menyimpan oleh-oleh. Dengan membawa tas lipat tambahan, Anda dapat dengan mudah menyimpan oleh-oleh tanpa harus khawatir tentang kekurangan ruang di koper atau tas utama Anda.

Mudik Aman dan Nyaman dengan Membawa Tissue Plenty

tissue

Anda akan bertemu sanak keluarga saat mudik. Dengan demikian persiapkan diri Anda dengan membawa barang bawaan yang tepat serta melakukan tips packing seperti dalam artikel ini.

Anda wajib menjaga kenyamanan selama perjalanan dengan membawa tisu di tas kecil Anda. Tisu yang wajib Anda bawa adalah Tissue Handkerchief Plenty.

Kenyamanan Ekstra akan terasa setiap sheets Tissue Handkerchief Plenty saat mudik.

Tissue Plenty, #AnytimeAnywhere

 

ecommerce suparma

Referensi:

 



Diposting oleh : Trenaldy
pada 10 July 2024

Rate this article :

 

PT Suparma, Tbk is a leading paper manufacturer company which focused in providing reliable and high quality paper.

 

© 2024 PT Suparma, Tbk. All Rights Reserved. | Privacy Policy | Site Map | Disclaimer