Teriyaki adalah makanan dari jepang yang bahan baku utamanya adalah daging ayam yang dipanggang bersama bumbu-bumbu seperti kecap, sage dan lain sebagainya. Jika sulit menemuikan sage dan bahan baku khas lainnya, Anda dapat meniru resep ayam teriyaki simpel yang ada dalam artikel ini.
Indonesia punya beragam rempah sehingga hal itu bisa dijadikan sebagai bahan baku teriyaki ayam. Meskipun demikian, dijamin rasanya mirip dengan teiyaki asli Jepang.
Bagi kamu yang tertarik mencobanya, berikut ini resep pembuatan ayam teriyaki yang cocok untuk dijual kembali atau bekal saat bepergian.
Resep Ayam Teriyaki Saori yang Cepat Selesai
Tidak punya banyak waktu untuk membuat bumbu teriyaki? Solusinya yaitu membeli bumbu instan teriyaki yang banyak beredar di pasaran. Beginilah resep ayam teriyaki saori yang mudah dibuat dan cepat matangnya.
Bahan Pembuatan Ayam Teriyaki Saori:
- 2 bagian daging ayam tanpa tulang
- 2 kemasan saus teriyaki instan
- 1 siung besar bawang bombay
- 2 butir bawang putih
- 2 sendok makan kecap dengan rasa manis
- 1 sendok teh minyak dari biji wijen
- Tambahkan air sesuai kebutuhan
- Gunakan minyak untuk menggoreng seperlunya
- Tambahkan garam sesuai selera (opsional)
Cara Membuat Ayam Teriyaki Saori:
-
Potong ayam fillet menjadi beberapa bagian, iris bawang bombay secara tipis memanjang, lalu geprek dan cincang halus bawang putih.
-
Marinasi ayam dengan satu bungkus saus teriyaki selama setengah jam. Goreng sebentar hingga berwarna kecoklatan, lalu angkat dan tiriskan.
-
Tumis bawang bombay hingga mengeluarkan aroma harum, kemudian tambahkan bawang putih dan lanjutkan menumis hingga matang.
-
Tambahkan ayam fillet ke dalam wajan, lalu aduk hingga ayam matang dan berubah warna.
-
Campurkan satu bungkus saus teriyaki dan kecap manis dengan 100 ml air, lalu tuangkan ke dalam wajan. Masak hingga bumbu meresap sambil sesekali diaduk agar ayam matang merata.
-
Tambahkan minyak wijen, lalu aduk hingga merata. Cek rasanya, jika sudah pas dan air hampir habis, angkat dan sajikan.
Resep Teriyaki Ayam Rumahan

Tanpa saos instan teriyaki-pun juga bisa menghasilkan olahan ayam khas Jepang ini dengan rasa lezat, kok. Berikut ini resep teriyaki ayam rumahan yang patut dicoba:
Bahan-Bahan Resep Teriyaki Ayam Rumahan:
- 2 potong ayam fillet (dada/paha), potong sesuai selera
- 1 buah bawang bombay, iris tipis memanjang
- 2 siung bawang putih, cincang halus
- 2 sdm kecap manis
- 1 bungkus saus teriyaki instan (atau buat sendiri)
- 1 sdt minyak wijen
- ½ sdt lada bubuk
- ½ sdt gula pasir (opsional)
- Garam secukupnya (opsional)
- 100 ml air
- Minyak goreng secukupnya untuk menumis
Cara Membuat Resep Teriyaki Ayam Rumahan:
-
Masukkan potongan ayam ke dalam mangkuk, tambahkan 1 sdm kecap manis, setengah bungkus saus teriyaki, lada bubuk, dan sedikit garam. Aduk rata dan diamkan selama 30 menit agar bumbu meresap.
-
Panaskan sedikit minyak di wajan, goreng ayam hingga berubah warna kecoklatan. Angkat dan sisihkan.
-
Gunakan wajan yang sama, tumis bawang bombay hingga harum. Tambahkan bawang putih cincang, lalu aduk hingga matang.
-
Masukkan ayam yang sudah digoreng ke dalam wajan, aduk rata.
-
Campurkan sisa saus teriyaki dengan 100 ml air dan 1 sdm kecap manis, lalu tuangkan ke dalam wajan. Masak dengan api kecil hingga bumbu meresap.
-
Tambahkan minyak wijen, aduk rata. Koreksi rasa, tambahkan gula atau garam jika diperlukan.
-
Masak hingga saus menyusut dan mengental.
-
Angkat ayam teriyaki dan sajikan di atas piring. Hidangkan dengan nasi hangat dan taburan wijen jika suka.
Resep Ayam Teriyaki Saori Ala Hokben
Setiap mendengar kata "restoran ala Jepang", kita pasti terpikirkan satu nama, kan? Hal itu karena teryaki ayam buatan restoran tersebut sangatlah enak dan siapapun pasti menyukainya. Sekarang kamu bisa membuatnya sendiri di rumah dengan meniru resep ayam teroyaki saori ala Hokben yang berikut ini:
Bahan-Bahan Resep Ayam Teriyaki Saori Ala Hokben:
- 250 gram ayam fillet (dada/paha), potong tipis memanjang
- 1 bungkus Saori Teriyaki (16 ml)
- 1 buah bawang bombay, iris tipis memanjang
- 2 siung bawang putih, cincang halus
- 2 sdm kecap manis
- 1 sdt minyak wijen
- ½ sdt merica bubuk
- ½ sdt gula pasir (opsional)
- 50 ml air
- 1 sdm margarin atau minyak goreng
Cara Membuat Ayam Teriuaki Saori Ala Hokben:
-
Masukkan potongan ayam ke dalam mangkuk, tambahkan setengah bungkus Saori Teriyaki, 1 sdm kecap manis, merica bubuk, dan sedikit garam jika perlu. Aduk rata dan diamkan selama 30 menit agar bumbu meresap.
-
Panaskan 1 sdm margarin atau minyak goreng di wajan.
-
Masukkan ayam yang sudah dimarinasi, tumis dengan api sedang hingga berubah warna dan sedikit kecoklatan. Angkat dan sisihkan.
-
Pada wajan yang sama, tumis bawang bombay hingga harum.
-
Tambahkan bawang putih cincang, tumis sebentar hingga layu.
-
Masukkan kembali ayam ke dalam wajan.
-
Campurkan sisa Saori Teriyaki, 1 sdm kecap manis, 50 ml air, dan gula pasir. Aduk rata.
-
Masak dengan api kecil hingga bumbu meresap dan saus mengental.
-
Tuangkan minyak wijen, aduk rata.
-
Koreksi rasa, jika sudah pas, angkat dan sajikan.
-
Hidangkan ayam teriyaki dengan nasi putih hangat dan pelengkap seperti salad atau acar ala Hokben.
Resep Ayam Teriyaki Saori Simple
Daging ayam memiliki kandungan protein yang baik untuk tubuh. Selain itu daging ayam juga bisa diolah menjadi makanan apa saja, salah satunya teriyaki. Cara buatnya cepat dan gampang dengan meniru resep ayam teriyaki saori simple yang berikut ini:
Bahan-Bahan Ayam Teriyaki Saori Simple:
- 250 gram ayam fillet (dada/paha), potong sesuai selera
- 1 bungkus Saori Teriyaki (16 ml)
- 1 buah bawang bombay, iris tipis
- 2 siung bawang putih, cincang halus
- 2 sdm kecap manis
- 1 sdt minyak wijen (opsional)
- 50 ml air
- Minyak goreng secukupnya
Cara Membuat:
-
Masukkan ayam ke dalam mangkuk, tambahkan setengah bungkus Saori Teriyaki dan 1 sdm kecap manis. Aduk rata dan diamkan selama 15-30 menit agar bumbu meresap.
-
Panaskan sedikit minyak goreng di wajan.
-
Tumis ayam yang sudah dimarinasi hingga berubah warna dan matang. Angkat dan sisihkan.
-
Tumis bawang bombay hingga harum, lalu masukkan bawang putih cincang dan aduk hingga layu.
-
Masukkan kembali ayam ke dalam wajan, lalu tuangkan sisa Saori Teriyaki, kecap manis, dan air.
-
Aduk rata dan masak dengan api kecil hingga bumbu meresap dan saus mengental.
-
Jika suka, tambahkan minyak wijen untuk aroma lebih khas. Aduk rata dan angkat.
-
Hidangkan ayam teriyaki dengan nasi hangat. Bisa ditambah dengan sayuran seperti wortel atau brokoli sebagai pelengkap.
Resep Pembuatan Nasi Ayam Teriyaki Solaria
Ada juga salah satu restoran Indonesia yang menjual ayam teriyaki yang patut dicoba. Ternyata begini resep pembuatan nasi ayam teriyaki solaria yang bisa ditiru di rumah;
Bahan-bahan:
- ½ bagian dada ayam, dipotong-potong
- ½ buah bawang bombay, diiris tipis
- 1 siung bawang putih, cincang halus
- 1 sendok makan kecap asin
- 1 sendok makan saus teriyaki
- 1 sendok makan saus tiram
- 2 sendok makan kecap manis
- 1 sendok teh garam
- 1 sendok teh gula pasir
- ½ gelas kecil air
- 1 sendok teh merica bubuk
- 1 sendok makan biji wijen
- Minyak secukupnya untuk menumis
Cara membuat:
- Panaskan minyak, lalu tumis bawang bombay dan bawang putih hingga aromanya harum.
- Masukkan potongan ayam, aduk hingga merata, kemudian tambahkan kecap manis dan kecap asin.
- Tuangkan saus tiram, saus teriyaki, garam, serta gula pasir, lalu aduk kembali.
- Tambahkan sedikit air, aduk hingga tercampur rata, dan cek rasanya.
- Setelah ayam matang, taburi dengan biji wijen secukupnya.
- Ayam teriyaki siap disajikan.
Percayakan See-U untuk Kebersihan Dapurmu
Masak ayam teriyaki itu memang seru, tapi jangan bingung kalau dapur jadi sedikit berantakan gara-gara percikan minyak dan saus ke mana-mana. Nah, biar dapur tetap bersih, pastikan kamu selalu sedia tisu dapur untuk mengelap noda dan tumpahan. Tapi, jangan cuma dapur yang dibersihkan, yuk mulai peduli juga dengan lingkungan! Salah satu cara mudahnya adalah dengan memilih produk yang lebih ramah lingkungan, seperti Tissue See-U.
Dengan menggunakan tisu dapur ramah lingkungan ini, kamu nggak cuma menjaga kebersihan rumah, tapi juga ikut berkontribusi menjaga bumi. Jadi, tunggu apa lagi? Yuk, jaga kebersihan sambil tetap peduli lingkungan dengan Tissue See-U. Langsung beli dengan klik tombol di bawah ini!