Daftar Isi Kini wanita karir tak selamanya identik dengan wanita yang bekerja di perkotaan. Ibu rumah tangga yang tinggal di desa pun juga bisa menjadi wanita karir dengan membuka usaha sampingan ibu rumah tangga di desa. Berbekal kreativitas dan ketekunan, para ibu rumah tangga di desa dapat memanfaatkan peluang yang ada di sekitarnya untuk menciptakan usaha yang menguntungkan. Usaha sampingan yang dilakukan tersebut tidak akan mengganggu aktivitas harian para ibu rumah tangga. Bahkan, usaha sampingan ini bisa menjadi cara untuk membantu perekonomian rumah tangga. Berikut ini usaha sampingan yang direkomendasikan untuk Anda lakukan sekalipun tinggal di pedesaan. Usaha sampingan ibu rumah tangga di desa ini bisa membuka warung makan, warung kopi, atau warung kelontong di rumah atau di lokasi strategis lainnya. Pelanggan tidak hanya berasal dari penduduk sekitar, tetapi juga bisa dari luar daerah jika warung dikelola dengan baik. Usaha jualan kue merupakan pilihan yang bagus bagi ibu rumah tangga di desa. Saat ini, kue tidak hanya menjadi camilan di waktu senggang, tetapi juga menjadi hidangan penting di berbagai acara. Bagi yang memiliki keahlian dalam membuat kue, usaha sampingan ibu rumah tangga di desa ini bisa sangat menguntungkan. Jenis kue yang bisa Anda jual misalnya: kue kering, kue basah, dan kue pasar. Meskipun modelnya bermacam-macam namun modal yang dibutuhkan untuk memulai usaha ini tidak terlalu besar, karena pembeli biasanya memberikan uang muka untuk pembelian bahan baku. Bagi ibu rumah tangga yang memiliki keterampilan menjahit, membuka jasa menjahit adalah pilihan usaha sampingan yang tepat. Tarif jasa menjahit dapat disesuaikan dengan tingkat kesulitan dan pola yang diinginkan oleh pelanggan. Usaha sampingan ibu rumah tangga di desa ini tidak memerlukan kerja harian yang intensif sehingga Anda dapat menjalankan aktivitas harian seperti biasa. Meskipun demikian, penghasilan dari jasa menjahit bisa cukup signifikan, terutama jika hasil jahitannya berkualitas dan memuaskan pelanggan. Membuka toko sembako adalah pilihan usaha sampingan ibu rumah tangga di desa yang cukup potensial. Hal itu karena toko sembako hanya menjual produk-produk harian yang meliputi Sembilan Bahan Pokok: Beras, Minyak Goreng, Bawang Merah dan Putih, Gula, Daging, Susu, Telur, Gas Elpiji dan Garam. (Sumber: rokanhulukab) Tidak semua toko sembako di desa menyediakan produk yang lengkap. Oleh karena itu, membuka toko sembako ala minimarket yang menyediakan berbagai produk bisa menjadi usaha yang menguntungkan. Agar toko sembako lebih diminati, layanan pesan antar dapat ditawarkan untuk memudahkan pelanggan yang tinggal jauh dari lokasi toko. Selain itu, memberikan diskon menarik di akhir pekan bisa menjadi strategi pemasaran yang efektif. Bagi ibu rumah tangga yang memiliki lahan, menjadi petani adalah pilihan usaha sampingan yang menjanjikan. Meskipun profesi ini sering dipandang sebelah mata, ternyata memiliki potensi keuntungan yang besar. Saat ini, banyak platform yang bersedia menerima dan menjual hasil pertanian dengan harga yang kompetitif. Dengan demikian peluang ini jadi usaha sampingan ibu rumah tangga di desa yang cukup menjanjikan karena mampu menjangkau pasar yang lebih luas dengan mengandalkan kemajuan teknologi. Namun jika Anda tidak memiliki lahan atau keterampilan bertani, menjadi pengepul hasil pertanian adalah alternatif yang menguntungkan. Menjadi pengepul hasil tani juga bisa membantu perekonomian Petani lainnya karena Anda membantunya menjualkan hasil panennya. Menjadi agen pulsa dan pembayaran listrik-air adalah peluang usaha sampingan ibu rumah tangga di desa. Usaha ini bisa membantu menambah penghasilan ibu rumah tangga. Keuntungan usaha ini akan semakin besar jika jasa yang ditawarkan tersedia selama 24 jam penuh. Modal yang dibutuhkan cukup sederhana, yaitu uang, komputer, handphone, dan printer. Di desa, masyarakat biasanya masih membeli pulsa secara manual dan membayar tagihan listrik-air dengan mendatangi kantor PLN dan PDAM. Usaha reseller adalah pilihan lain usaha sampingan ibu rumah tangga di desa yang wajib Anda pertimbangkan berikutnya. Dengan modal yang relatif minim, ibu rumah tangga bisa menjual berbagai macam barang dengan harga yang lebih tinggi dari harga diskon yang didapatkan dari supplier. Sebelum memilih supplier, pastikan terlebih dahulu barang yang ingin Anda jual. Pastikan barang tersebut dipakai warga sekitar Anda setiap hari. Rekomendasi barang yang Anda cocok jadikan reseller adalah tisu karena benda tersebut pasti dipakai semua orang untuk setiap saat dan setiap fungsi. Jika Anda ingin jadi jadi reseller tisu maka tentukanlah supplier tisu sekaligus produsen tisu ternama di Indonesia. Dengan bekerja sama dengan supplier tisu tersebut maka barang Anda sudah dijamin laku karena kualitasnya sudah diakui oleh semua orang. Berbeda dengan reseller, dropshipper adalah usaha sampingan yang menjual barang tanpa perlu menyimpan stok. Usaha sampingan ibu rumah tangga di desa ini memiliki peluang besar karena modal yang dibutuhkan kecil dan prosesnya mudah. Ibu rumah tangga bisa menjadi dropshipper untuk berbagai macam barang seperti pakaian, sepatu, tas, dan aksesoris. Selain barang-barang tersebut, usaha sampingan ibu rumah tangga di desa juga bisa menjadi dropshipper tisu. Dengan menjadi dropshipper tisu maka barang Anda dipastikan laku keras di pasaran offline maupun online. Selain dipastikan laku, Anda juga berkesempatan untuk mendapatkan pelatihan penjualan secara rutin yang diselenggarakan oleh supplier tisu tersebut. Anda akan mendapatkan pelatihan dari para ahli di bidang penjualan sehingga Anda dapat menjadi dropshipper yang selalu siap untuk tantangan penjualan di masa yang akan datang. Ibu, meskipun Anda di desa namun kini Anda bisa membantu perekonomian keluarga dengan membuka usaha sampingan ibu rumah tangga di atas. Jika Anda baru pertama kali membuka usaha, sebaiknya perytimbangkan untuk menjalankan usaha yang minim modal. Maka dari itu Tissue Plenty akan membantu Anda untuk memiliki usaha sampingan di desa dengan minim modal. Meskipun minim modal, menjual Tissue Plenty dipastikan laku keras karena Tissue Plenty adalah tisu premium dengan kualitas terbaik yang cocok untuk segala situasi. Dengan demikian Tissue Plenty pasti dibutuhkan oleh pasar online maupun Offline. Ketahuilah semua jenis Tissue Plenty di supplier tisu bernama Shop PT Suparma Tbk. Atau klik tombol di bawah ini. Referensi:1. Usaha Warung
2. Usaha Jualan Kue
3. Usaha Jasa Menjahit
4. Usaha Toko Sembako
5. Penjual Hasil Pertanian
6. Agen Pulsa dan Pembayaran Listrik-Air
7. Reseller
8. Dropshipper
Siapkan Diri Anda Menjadi Wanita Karir di Desa Mulai Sekarang!
raenabeauty
fazz
Rate this article :
PT Suparma, Tbk merupakan perusahaan kertas terkemuka yang berfokus pada pembuatan kertas dengan mutu handal dan kualitas tinggi.
© 2024 PT Suparma, Tbk. Hak cipta dilindungi Undang-undang. | Kebijakan Privasi | Peta Situs | Disclaimer